Berbelanja Batik di Pusat Batik Kampung Batik Semarang

Ada tempat asik berburu batik tempat Berbelanja Batik di Pusat Batik Kampung Batik Semarang. Kampung Batik Semarang ini lagi hits akhir-akhir ini. Terletak di kawasan Kota Lama Semarang dekat dengan Hotel Horison Semarang.
Dimana Lokasi Kampung Batik Semarang ? Kampung Batik berada di wilayah Kelurahan Rejomulyo, Semarang. Intinya, anda harus menuju Pasar Johar atau Kawasan Kota Lama sebagai patokan. Dari situ sudah dekat, Bila anda ketemu Bundaran Bubakan yang memisahkan Pasar Johar dengan Kawasan Kota Lama maka pintu gerbang menuju Kampung Batik sudah kelihatan. Mudah sekali lha ada tulisan kampoen batik.

Jam buka Kampung Batik Semarang mulai jam 08.00 yang bisa anda eksplore sepanjang hari. Silakan berburu batik khas semarang dengan motif tugu muda dan asem tugunya. Jadikan batik motif semarangan sebagai koleksi batik anda dan wajib hukumnya bagi pengoleksi batik.

Ciri khas kampung batik adalah adanya mural-mural di setiap sudutnya. Ada coreten di dinding berupa batik dan motif batik. Harga Batik di Kampung Batik Semarang bervariasi. Mulai dari 50.000 sampai 5 juta ada. Tergantung bahan dan metode pembuatan.

Baca Popularitas Model Baju Batik Couple Terbaru

Disini Anda bisa belajar bagaimana rumitnya proses membuat selembar kain batik, anda tahu membatik itu membutuhkan tenaga dan pikiran. Sehingga anda akan menghargai karya seni berbentuk batik. Selain batik, ada juga aksesoris dari Batik, seperti tas, sepatu, hingga pernak-pernik gantungan kunci bercorak batik Semarang.

Lihat Batik Embos Pekalongan Megamendung Murah

Yuk nikmati Berbelanja Batik di Pusat Batik Kampung Batik Semarang dan dapatkan sensasinya. Anda juga bisa foto-foto di dinding yang ada coretan mural berbentuk corak batik.